LATIHAN SOAL SBMPTN SOSHUM(MEMAHAMI SEJARAH DAN PENELITIAN SEJARAH) DAN PEMBAHASANNYA

 1.Aktivitas berikut termasuk ke dalam rangkaian metode sejarah,kecuali.....

a.Mengumpulkan dokumen,arsip dan koran

b.Melakukan verifikasi tentang kebenaran informasi sejarah

c.Mewawancarai tokoh-tokoh pelaku sejarah

d.Membuat peta dan ilustrasi visual

e.Memilih tema penelitian yang menarik

Pembahasan:

Aktivitas yang tidak termasuk dalam rangkaian metode sejarah adalah memilih tema penelitian yang menarik.

2.Ilmu yang memiliki kedudukan sangat penting dalam mengungkap kehidupan manusia masa praaksara dalam sejarah Indonesia adalah........

a.geografi

b.antropologi

c.sosiologi

d.arkeologi

e.geologi

Pembahasan:

Ilmu yang mempunyai kedudukan sangat penting untuk mengungkap kehidupan pada masa praaksara adalah arkeologi.Arkeologi adalah kajian tentang manusia masa lampau  dan saat ini yang diteliti melalui sisa -sisa barang peninggalan manusia.Arkeolog sangat bergantung pada analisis dari peninggalan barang yang diteliti dari suatu peradaban.

3.Titik temu antara ilmu sejarah dan ilmu sosial terletak pada subjek kajiannya,yaitu.....

a.Peristiwa-peristiwa yang dialami manusia

b.konsep-konsep masyarakat modern

c.Manusia dalam kehidupan sosial

d.Teori-teori ilmu sosial

e.Literatur-literatur traditional

Pembahasan:

Titik temu antara ilmu sejarah dan ilmu sosial terletak pada subjek kajiannya,yaitu manusia dalam kehidupan sosial.Peristiwa sejarah adalah peristiwa yang menyangkut manusia,tetapi harus unik,besar pengaruhnya,dan abadi.Dalam ilmu sosial subjek kajiannya adalah manusia dalam interaksi sosialnya atau dalam hubungan sosialnya.Ilmu sosial lebih menekankan pada struktur.Struktur sosial dalam masyarakat yang melebar dalam ruang atau bersifat sinkronis.Sedangkan sejarah bersifat diakronis.

4.Historiografi merupakan salah satu langkah dalam metode sejarah yang bentuk  kegiatannya berupa..........

a.Perbandingan sumber sejarah

b.pemilihan sumber sejarah

c.Penelusuran sumber sejarah

d.Penafsiran terhadap fakta sejarah

e.Penulisan kembali peristiwa sejarah

Pembahasan:

Langkah-langkah dalam metode sejarah:

a.Heuristik yaitu tahap penelusuran sumber sejarah

b.Verifikasi/kritik yaitu tahap pengujian terhadap sumber sejarah

c.Interpretasi yaitu tahap penafsiran sumber

d.Historiografi yaitu penulisan kembali peristiwa sejarah

5.Proses memaknai hubungan antarfakta sejarah disebut.....

a.Verifikasi

b.Kritik internal

c.Kritik eksternal

d.Interpretasi

e.Heuristik

Pembahasan:

Proses memaknai hubungan antar fakta sejarah disebut interpretasi.Pada tahap interpretasi,seorang sejarahwan melakukan penafsiran terhadap fakta-fakta sejarah.Tidak semua peristiwa sejarah  meninggalkan sumber-sumber sejarah yang lengkap Ketidaklengkapan  sumber ini yang mengharuskan sejarahwan melakukan penafsiran terhadap suatu peristiwa sejarah berdasarkan fakta yang ada.

Trik praktis:

Empat tahap dalam metode penelitian  sejarah:

Heaven in Story

1.Heuristik,yaitu usaha untuk mencari dan mengumpulkan sumber-sumber sejarah.

2.Verifikasi,yaitu usaha pengujian terhadap sumber-sumber sejarah,melalui  kritik ekstern dan intern

3.Interpretasi,melakukan penafsiran perhadap sumber-sumber sejarah yang terpilih sebagai bukti penelitian(fakta sejarah)

4.Historiografi,yaitu proses penulisan kisah sejarah berdasarkan kaidah dalam ilmu sejarah.


Terimakasih telah membaca SOAL SBMPTN SOSHUM di bol saya.
Reference:FORUM TENTOR INDONESIA







Komentar

Postingan populer dari blog ini

LATIHAN MENGERJAKAN SOAL-SOAL SBMPTN SOSHUM(SEJARAH)

LATIHAN MENGERJAKAN SOAL-SOAL SBMPTN SOSHUM 2021(SEJARAH)